PALAKAT Minahasa Utara–Satuan Tugas Coronavirus Disease 2019 (COVID-19) Provinsi Sulawesi Utara (Sulut) memberikan update harian terkait kondisi epidemiologis Covid 19 di Provinsi Sulut, Rabu (03/02).
Jumlah akumulasi pasien terkonfirmasi Positif sebanyak 13.696 orang. Ini menunjukkan adanya ketambahan 74 kasus baru. Berikut rinciannya, berdasarkan asal dan jumlah kasus.
1 Manado 32 Kasus </span;>
2 Bitung 4 Kasus </span;>
3 Tomohon 9 Kasus</span;>
4 Minahasa 12 Kasus </span;>
5 Minahasa Selatan 5 Kasus
6 Minahasa Tenggara 3 Kasus
7 Minahasa Utara 3 Kasus
8 Kotamobagu 2 Kasus </span;>
9 Bolaang Mongondow 1 Kasus
10 Bolmut 1 Kasus</span;>
11 Kep. Sangihe 1 Kasus</span;>
12 Luar Wilayah 1 Kasus </span;>
Hari ini kasus sembuh bertambah lebih banyak dari jumlah terkonfirmasi positif yaitu, 254 orang. Akumulasi kasus sembuh menjadi 9.766 orang. Mereka dinyatakan sembuh karena sudah menjalani pemeriksaan Laboratoris Swab Follow Up dua kali berturut dengan hasil negatif. Kemudian untuk pertambahan Kasus Meninggal, ada 8 orang dan total sampai hari ini mencapai 457. Untuk kasus aktif bertambah 188 orang, menjadi 3.473.
Diberitahukan, angka kesembuhan COVID-19 di Sulawesi Utara per 3 Februari 2021 adalah 71,3 % dan Angka Kematian (Case Fatality Rate) sebesar 3,33%. Kasus aktif sebesar 25,37 %.
(Fey)