
PALAKAT Manado–Hadir dan mengapresiasi penandatanganan kerja sama pengintegrasian CCTV di Polda Sulawesi Utara (Sulut), bersama Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sulut, Pemerintah Kota (Pemkot) Manado dan pihak swasta seperti, Angkasa Pura, Mantos, dan Mega Mall, Gubernur Sulut, Olly Dondokambey juga berniat agar hal serupa bisa merambat hingga ke Kabupaten/Kota lainnya di Sulut.
Dirinya menyatakan dukungan penug atas kerja sama yang telah disepakati, serta berharap akan semakin berkembang.
“Kami mendukung sepenuhnya. Dihimbau juga kepada Kabupaten dan Kota lainnya untuk menyiapkan sarana dan prasarana didaerah masing-masing, “kata Gubernur saat menyampaikan sambutan dalam acara penandatanganan kerja sama tersebut, diruang Command Ceter Polda Sulut, disaksikan Kapolda Sulut Irjen Pol Nana Sudjana, Wakapolda Brigjen Pol Rudi Darmoko, Walikota Manado GSV Lumentut, para PJU, Selasa (20/04).
Menurut Dondokambey, keseriusan pemerintah dan pihak keamanan semakin nampak, membuat para investor bahkan wisatawan menjadi semakin percaya dan merasa nyaman berada di Sulut, karena aktivitas masyarakat bisa terpantau.
“Program ini bisa memantau situasi dan kondisi kota. Sehingga bisa cepat mengambil langkah antisipasi pengamanan, “Ungkap Dondokambey.
Selaku pihak kepolisian, Kapolda Irjen Pol Nana Sudjana mengucap terima kasih kepada semua pihak yang telah mendukung terlaksananya kerja sama tersebut dan nantinya akan terus mengikuti perkembangan teknologi. Lebih utama dijelaskan, kerja sama ini merupakan bentuk pelaksanaan prlayanan kepada masyarakat dalam bentuk teknologi informasi.
“Tujuan kegiatan ini adalah dalam rangka memberikan pelayanan kepada masyarakat, khususnya dalam bidang Kamtibmas, “ujar Kapolda, menjelaskan.
Disampaikan pula, CCTV juga bisa memantau aktivitas masyarakat dimasa pandemi COVID-19, seperti terjadinya kerumunan. Disamping itu, dapat pula dijadikan alat bukti, alat petunjuk dalam persidangan dan membantu kegiatan patroli di dunia maya.
(Fey)