Songsong Hari Lebaran, SGR Nyatakan Kepedulian Bagi Warga Muslim

SGR kunjungi dan berbagi kepada warga Muslim
banner 120x600
SGR kunjungi dan berbagi kepada warga Muslim

PALAKAT Minahasa Utara– Memiliki jiwa sosial yang tinggi, calon Bupati Minahasa Utara (Minut) Shintia G Rumumpe (SGR) menyatakan rasa peduli dengan berbagi bersama warga sekitar.

Hal ini dinyatakan, saat menyongsong hari Lebaran, wanita cantik yang juga adalah Wakil Ketua DPRD Kabupaten Minut ini, sambangi empat masjid di Kecamatan Kalawat, Kabupaten Minahasa Utara, Jumat (22/05).

Adapun Masjid yang dikunjungi SGR diantaranya, masjid Al-Mushiniin, masjid Nurul Ikhlas, masjid Miftahul Jannah di Desa Watutumou II, dan masjid Al Jihad Desa Kolongan.

SGR mengapresiasi umat muslim tetap semangat jalani puasa ditengah C-19. Calon bupati Minut dari Partai NasDem ini, membagikan bantuan berupa beras, bahan pembuat kue, masker, hand sanitizer, termasuk uang tunai bagi para lansia, orang dewasa serta anak-anak.

“Saya berterima kasih atas perhatian yang diberikan, karena telah menerima kami dengan sukacita. Saat ini dikarenakan menyebarnya COVID-19, aktivitas kita terganggu, tidak bisa kerja normal, tapi kita harus percaya bahwa, semua ada dalam lindungan Tuhan,” ujar SGR menyemangati.

Dirinya pun mengajak warga muslim yang tengah berpuasa agar tetap kuat hingga Idul Fitri nanti, meski disituasi sulit sekalipun.

“Mari kita berdoa agar masalah COVID-19 cepat berakhir, hingga kita bisa beraktivitas seperti biasa lagi. Tetap jalankan puasa, jaga kebersamaan yang tercipta di daerah Minahasa Utara. Pelihara terus sikap toleransi yang kita miliki, ” pungkasnya.
(Fey)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *