PALAKAT Manado–Jims Charles Kawengian putra Sulawesi Utara (Sulut) berdarah Minahasa, terpilih sebagai Ketua DPD Patai Hanura DKI Jakarta, pada Musyawarah Daerah Luar Biasa (Musdalub) DPD Partai Hanura Provinsi DKI Jakarta, 09-10 Oktober 2021.
Jadi pemimpin di DKI, tuama minahasa yang biasa disapa Jimmy CK, sempatkan diri ‘bale kampung’, istilah orang Minahasa jika pulang ke kampung, Sabtu (16/10). Bermaksud bertemu keluarga dan sanak saudara, karena dalam hidupnya diakui Jimmy, menghormati orang tua adalah jalan menuju keberhasilan. “Jangan pernah melupakan orang tua, “ujarnya, sambil juga menyebut beberapa nama keluarga dan teman seperjuangan saat sempat merangkak mencapai sukses.
Malam baku dapa pun digelar.
,didampingi istri dan keluarga besarnya, banyak hal dikisahkan, bagaimana dirinya bisa sampai diposisi sekarang. Dari pertama berniat mengadu nasib di Kota Jakarta dengan modal tipis, sampai sempat kos-kosan dekat rel kereta api, dan pengalaman bertugas membersihkan ruangan kantor (cleaning service). Hal itu menjadi penyemangat untuk mencapai kesuksesan.
Diakui Jimmy, terjun ke politik dalam hatinya punya niat perubahan, “saya punya harapan ada perubahan, “ungkap Jimmy pada malam baku dapa torang satu hati, Minggu (17-10).
Berada diposisi sekarang, Jimmy bertekad membesarkan Partai Hanura dan akan merebut kembali kursi-kursi yang dipinjam partai lain. Ditegaskan, kunci kemenangan selain doa adalah kekompakkan.
“Kemenangan akan diraih jika kita kompak. Persatuan dan kesatuan adalah modal kesuksesan. Tapi, ingat jangan pernah dipecah-belahkan oleh politik, “kata Jimmy, tegas.
Ditanya mengapa memilih Hanura, Jimmy menjawab, ketika memilih saya mengikuti hati nurani, “Hati nurani adalah rakyat, “pungkasnya, yakin.
(Fey)