
PALAKAT Minahasa Utara – Sebanyak 164 peserta calon Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) ikut seleksi tes tertulis yang dilaksanakan oleh KPU Minahasa Utara bertempat di BallRoom Hotel Sutan Raja Desa Watutumow Kecamatan Kalawat, Senin (03/02).
Selaku ketua KPU Minahasa Utara, Stella Runtu, melalui Kepala Divisi Sosialisasi, parmas dan SDM Hendra Lumanauw menjelaskan, pihak KPU semaksimal mungkin melaksanakan seleksi tersebut sesuai aturan dan mekanisme yang berlaku.
“Adapun mekanisme yang digunakan adalah dengan pola terbuka. Peserta seleksi dipantau langsung oleh sejumlah pengawas dan dari pihak Kepolisian, “ucap Lumanauw menjelaskan.
Ditambahkannya pula mengenai pemeriksaan soal&jawaban terkait tes tersebut, semuanya dilakukan secara terbuka dan nantinya akan mencari 100 peserta dari 10 kecamatan yang ada di Kabupaten Minahasa Utara. Dimana, mereka merupakan pribadi-pribadi berintegritas tinggi.
“Harapan kami peserta yang terjaring merupakan mereka yang berintegritas dan memiliki sikap jujur serta pribadi yang kuat, agar dapat bertugas melaksanakan tanggung jawab dengan baik pada Pemilihan nanti, “tambah Lumanauw.
(Fey)