
PALAKAT Minahasa Utara–Upacara memperingati hari ulang tahun (HUT) Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia ke 75 Tahun, dilaksanakan Pemerintah kabupaten Minahasa Utara (Pemkab Minut) dihalaman Kantor Bupati Minut, Senin (17/08).

Tidak seperti tahun-tahun yang lalu, upacara tersebut dilaksanakan dengan menerapkan protokol COVID-19. Meski demikian, takmempengaruhi makna penghayatannya. Dikarenakan Pandemi COVID-19 ini juga, mengharuskan adanya pembatasan peserta upacara termasuk jumlah pasukan pengibar bendera. Selaku Bupati Minut, DR (HC) Vonnie Anneke Panambunan Sth menjadi Inspektur Upacara (Irup). Pembacaan Teks Proklamasi dibacakan Ketua Dewan Denny Lolong dan Doa oleh Kepala Kementrian Agama Minut.
Usai pelaksanaan upacara, Bupati menyampaikan salam kemerdekaan dengan harapan, momen kemerdekaan RI ke 75 Tahun ini bisa membangun semangat warga Minut untuk berbuat yang terbaik bagi bangsa Indonesia.” Salam sehat untuk semua warga Minut, Jayalah Indonesia, Merdeka,” ucap Panambunan bersemangat.
Hadir juga dalam pelaksanaan upacara terbatas Pemkab Minut, Wakil Bupati Joppy Lengkong, Kapolres Minut AKBP Grace Rahakbau SIK, Kepala pengadilan negri Fanny Widyastuti, ketua PN Mohammad Soleh, sekda Ir Jemmy Kuhu, dan para Pejabat Esalon 2.
(Fey)