Manado  

JWS Ucap, Bekerja Lurus & Beretika Modal Utama Menangkan CEP-Sehan Di Pilkada 2020

banner 120x600
Ketua Tim Pemenangan CEP-Sehan, Jantje Wowiling Sajow (JWS)

PALAKAT Manado–Sikap Optimis untuk raih kemenangan di Pilkada serentak 2020, dimiliki tim pemenangan Pasangan Calon (Paslon) Gubernur dan Wakil Gubernur Sulawesi Utara (Sulut), Christiany Eugenia Paruntu (CEP) dan Sehan Landjar.

Hal itu ditekankan oleh Ketua Tim Pemenangan CEP-Sehan, Jantje Wowiling Sajow (JWS). Dirinya yakin bahwa strategi yang dipakai sudah sangat mantap dan terarah. Optimisme ini bukan tidak beralasan. “Kami punya strategi yang jitu untuk mencapai kemenangan dalam Pilkada serentak, 9 Desember nanti. Melihat kemenangan sudah didepan mata, pasri banyak hal yang perlu diperhatikan. Salah satunya adalah menanggapi segala taktik lawan politik yang merajalela saat ini kami mengharapkan agar para pendukung CEP-Sehan tidak terpengaruh atau mengikuti aktivitas negatif seperti melakukan kampanye hitam untuk paslon lainnya. “ujar JWS serius.

Ditekankan soal kesediaan dan kesiapan tim untuk menyampaikan secara tepat kepada masyarakat apa yang menjadi visi-misi CEP-Sehan. “Kita bekerja untuk pemenangan CEP-Sehan dengan hati tulus. Bawa visi dan misi dari keduanya dengan jelas ke publik, bukan menyebarkan atau membalas isu buruk pada paslon lain. Sosialisasikan program kedua pimpinan kita ini, agar masyarakarat paham dan mengerti perubahan apa yang akan dibawa oleh CEP-Sehan pada Nyiur melambai nanti. “ungkap JWS menjelaskan, didampingi Sekretaris DPD ll Golkar Kota Manado, Ruby Rumpesak, Senin (26/10).

Disampaikan pula, tim pemenangan CEP-Sehan punya visi dan misi yang jelas untuk perbaikan dan perubahan, menjadikan Nyiur melambai lebih baik. “Bekerja lurus dan beretika jadi modal utama untuk menangkan CEP-Sehan pada Pilkada Serentak 2020. Kesejahteraan masyarakar Sulut pun jadi tujuan utama, dalam visi dan misi Paslon kami. Warga Sulut terus dipacu untuk menjaga kesehatan dimasa pandemi ini. Menerapkan protokol yang berlaku untuk sama-sama berjuang menangkan Paslon CEP-Sehan. “Pungkasnya.
(**rd)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *