Perbaiki BPU Muslim Al- Hidayah, Polres Minut Kerja Bakti Bersama

Kordinasi Kapolres Minut AKBP Grace Rahakbau SIK MSi dan Dandim 1310 Bitung Letkol Inf Kusnandar Hidayat S.Sos ketika melaksanakan kerjabakti bersama di Balai Pertemuan Umat Muslim Al-Hidayah Perum Agape Desa Tumaluntung
banner 120x600
Kordinasi Kapolres Minut AKBP Grace Rahakbau SIK MSi dan Dandim 1310 Bitung Letkol Inf Kusnandar Hidayat S.Sos ketika melaksanakan kerja bakti bersama di Balai Pertemuan Umat Muslim Al-Hidayah Perum Agape Desa Tumaluntung

PALAKAT Minahasa Utara – Gerak cepat pihak Kepolisian Resort Minahasa Utara (Polres Minut) menindaklanjuti masalah di Balai Pertemuan Umat ( BPU) Muslim Al- Hidayah Perum Agape Desa Tumaluntung Kecamatan Kauditan, nampak dalam kegiatan kerja bakti bersama.

Dimulai pukul 08:00 wita, Kapolres Minut AKBP Grace Rahagbau SIK bersama gabungan anggota Polres lainnya membersihkan sekaligus memperbaiki bagian-bagian bangunan yang rusak.

“Terima kasih kepada masyarakat setempat yang sudah bekerja sama membantu memperbaiki balai pertemuan ini, juga menjaga keamanan bersama. Semoga kedepan situasi akan tetap kondusif, “ujar Kapolres usai melakukan pembersihan, Jumat (31/01).

Gabungan anggota Polres Minut sementara membersihkan dan memperbaiki bangunan yang rusak

Dirinyapun mengungkapkan upaya tindak lanjut kedepan yang akan dilakukan, demi tercapainya tujuan bersama yaitu hidup rukun dan damai serta saling menghormati dan menghargai satu dengan yang lain, “nantinya akan dibuat satu kesepakatan untuk mempererat kembali kerukunan yang sudah terjalin, “ungkap Kapolres.

Turut serta dalam pembersihan tersebut, Satuan Brimobda Polda Sulut, Sabhara Polda Sulut, bersama anggota TNI Kodim Bitung dan masyarakat setempat.
(Fey)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *